Aplikasi pada Tanaman Kedelai

Tanaman dapat tumbuh pada berbagai jenis tanah, asalkan drainase (tata air) dan aerasi (tata udara) tanah cukup baik, curah hujan 100 – ­400 mm / bulan, suhu udara 23º C­ – 30º C, kelembaban 60%­ – 70%, pH tanah 5,8 – 7 dan ketinggian kurang dari 600 m.
Dengan teknologi MaxiFarm budidaya kedelai menjadi lebih murah bila dibandingkan dengan cara­-cara konvensional, sedangkan hasil yang didapat bisa lebih baik.

Pada fase pembungaan dan pengisian biji perlu mendapatkan cukup air dan mendapatkan sinar matahari yang cukup. Penana­man yang ideal adalah pada awal musim hujan atau menjelang musim kemarau.

MaxiHumat & MaxiTricho

Saat pengolahan lahan, semprotkan MaxiHumat sebanyak 3 liter per hektar lahan, dengan takaran 1 liter dicampur dengan 100 liter air.

Aplikasikan juga MaxiTricho sesuai Petunjuk Penggunaan.

MaxiFarm

Cara Pengolahan Lahan

  • Tanah dibajak, digaru dan diratakan.
  • Sisa­-sisa gulma dibenamkan dalam tanah (bahan organik).
  • Buat saluran air dengan jarak 3­4 m antar saluran.
  • Tanah dikeringanginkan.

Penanaman

  • Buat tugulan (lubang penanaman benih) dengan jarak 20 cm x 30 cm atau 25 cm x 25 cm.
  • Buat lubang di sebelah lubang untuk bibit.
  • Rendam benih dengan air yang telah diberi MaxiFarm (10 ml MaxiFarm : 1 liter air) selama kurang lebih 1 jam, tiriskan. Kemudian beri Rhizole (1 botol @ 30 gr Rhizole cukup untuk 6 – 8 kg bibit sehingga untuk 1 Ha diperlukan 150 gr), aduk hingga rata dan biarkan selama 2 jam di tempat yang sejuk dan terhindar dari sinar matahari.

Pemupukan (1 Ha)

  • Berikan campuran pupuk SP ­36 (50 kg) dan KCL (25 kg) pada tugalan di sebelah lubang benih ditanam. Diberikan saat tanam benih.
  • Setelah berkecambah, berikan pupuk Urea sebanyak 25 kg.
  • Kecambah berumur 7 hari, berikan larutan MaxiFarm (2 – 3 liter MaxiFarm : 200 liter air) pada lahan secara merata. Tahap ini memerlukan 2 – 3 liter MaxiFarm.
  • Saat bunga mulai keluar, berikan kembali MaxiFarm seban­yak 1 liter.

Keuntungan
Hasil optimal, tanaman lebih sehat dan lebih tahan terha­dap serangan penyakit.

Catatan
Untuk mengoptimalkan produksi kedelai, sebaiknya digu­nakan penambahan Rhizobium.

Copyright © 2025 PT. Sellerpro Sukses Abadi. All Rights Reserved.